Ruang Lingkup

  1. Kepentingan Penguatan Sentra HKI

Dengan perolehan hak cipta dan paten yang semakin meningkat di UDINUS maka bagian HKI UDINUS perlu penguatan agar jumlah penelitian semakin meningkat dan penelitian yang berpotensi HKI dapat diidentifikasi sedini mungkin. Selain itu Komersialisasi HKI di UDINUS juga perlu dikuatkan agar pemanfaatan dan aplikasi HKI dapat rasakan oleh masayarakat umum. Selama ini 5 paten yang di hasilkan oleh Fakultas Teknik UDINUS masih bbelum optimal pemanfataanya. Oleh karena itu Rektor UDINUS konsisten untuk membiayai proses perolehan HKI dan membiayai program-program penguatan bagian HKI. Dengan penguatan bagian HKI UDINUS maka para peneliti akan lebih termotivasi dalam meningkatkan kualitas produk penelitiannya dan lebih termotivasi untuk mendaftarkan HKI atas produk hasil penelitiannya.

 

  1. Rencana Pelayanan Internal dan Eksternal
  2. Upaya Sosialisasi HKI

Bagian HKI UDINUS berencana menyusun program sosialisasi HKI bagi para peneliti dengan harapan program tersebut mampu memberikan stimulasi dan suplemen bagi para peneliti yang memiliki karya-karya yang berpotensi HKI baik paten maupun hak cipta. Adapun program sosialisasi HKI berupa:

  1. Seminar/Workshop pengenalan dan pengajuan HKI bagi peneliti.
  2. Seminar/Workshop implementasi dan komersialisasi HKI bagi peneliti.
  3. Mencetak brosur HKI yang didistribusikan kepada masyarakat umum.
  4. Mengoptimalkan penggunaan Web untuk mensosialisasikan HKI.

Seminar/Workshop tersebut memiliki tujuan:

  1. Meningkatkan perolehan HKI di UDINUS.
  2. Meningkatkan pemahaman para peneliti di UDINUS tentang pentingnya HKI bagi perguruan tinggi.
  3. Meningkatkan motiasi peneliti melakukan penelitian yang berpotensi HKI.
  4. Mengembangkan penelitian yang terdaftar HKI nya sebagai penelitian yang memiliki nilai ekonomi bagi peneliti.
  5. Informasi Proses Aplikasi HKI kepada Masyarakat Umum

Bagian HKI UDINUS juga memiliki tanggung jawab dalam mensosialisasikan proses aplikasi HKI kepada masyarakat umum. Oleh sebab itu Bagian HKI UDINUS berencana menyusun program sosialisasi HKI yang ditujukan kepada masyarakat umum dengan cara mencetak brosur yang berisi tentang pentingnya pengajuan HKI bagi invensi produk kreatif dan didistribusikan gratis kepada masyarakat melalui pameran pendidikan maupun pameran produk kreatif yang digelar oleh Pemerintah Daerah. Selain itu Bagian HKI UDINUS juga akan mencetak buku katalog yang berisi hasil-hasil penelitian yang telah di HKI kan yang dapat dibaca oleh masyarakat umum sehingga menumbuhkan minat masyarakat untuk memahami fungsi dan manfaat HKI. Selain itu Bagian HKI UDINUS juga membuka layanan konsultasi bagi masyarakat yang ingin mengajukan HKI.

  1. Fasilitas Informasi tentang Tata Cara Pengusulan HKI

Agar sosialisasi tata cara pengusulan HKI menjadi mudah dan dapat diakses bagi pihak internal (peneliti UDINUS) maupun masyarakat umum maka Bagian HKI UDINUS berencana untuk mengoptimalkan penggunaan web sehingga mempermudah calon pengusul memperoleh informasi seputar HKI. Web juga digunakan untuk media pengumuman mengenai workshop-workshop HKI yang diadakan oleh Bagian HKI UDINUS.  Informasi tata cara pengusulan HKI juga disediakan melalui brosur yang tersedia di LPPM. Bagian HKI UDINUS juga memberikan konsultasi secara langsung tentang tata cara pengusulan HKI bagi seluruh peneliti dan masyarakat yang membutuhkan.

  1. Keberhasilan Komersialisasi HKI

Hasil penelitian dosen UDINUS tahun 2009 yang berjudul “Aplikasi Multimedia e-GamelanKU” yang telah memperoleh HKI berupa Hak Cipta pada tanggal 1 Mei 2012 telah memiliki pengakuan baik nasional maupun internasional. Di dalam negeri tim e-GamelanKU sudah beberapa kali tampil di event-event yang diselenggarakan oleh swasta atau pemerintah baik Pemerintah Kota Semarang dan Pemerintah
Provinsi Jawa Tengah.  Sedangkan di luar negeri tim e-GamelanKU telah berhasil lolos dalam Muhibah Seni Dikti ke Taiwan 2010 dan diundang Duta Besar Singapura untuk mengisi acara “Enchanting Indonesia 2010”. Berikut dokumentasi acara tersebut:

 

  1. Muhibah Seni Dikti ke Taiwan

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

  1. Undangan Duta Besar Singapura

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Komersialisasi dari hasil penelitian e-GamelanKU adalah Versi iPad sudah dijual dengan harga $5.99 untuk mendukung industri kreatif berbasis keunggulan lokal. Karena penelitian ini adalah kerjasama antara UDINUS dan Keraton  maka hasil penjualan e-GamelanKU veris iPad  ini dinikmati oleh kedua institusi tersebut. Berikut dokumentasi dari kerjasama tersebut.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

  1. Rencana Pemasaran
  2. Upaya Pencarian Informasi Temuan Penelitian Berpotensi HKI

Dalam kurun waktu 2011-2013 penelitian  dosen UDINUS lolos didanai pihak internal dan pihak eksternal UDINUS adalah sebagai berikut:

Tabel 1. Rekapitulasi Penelitian Lolos UDINUS

NO

KATEGORI

JUMLAH

A

INTERNAL

2011

2012

2013

1

Pemula

7

5

10

2

Ipteks

8

7

9

3

Institusi

6

9

8

4

Unggulan

0

0

0

 

TOTAL

20

21

27

B

EKSTERNAL

2011

2012

2013

1

Dosen Pemula

0

0

29

2

Hibah bersaing

1

13

13

4

Fundamental

1

0

1

5

Pekerti

1

1

0

6

Stranas

1

1

0

7

Disertasi Doktor

0

0

1

8

Kemenristek

0

0

1

 

TOTAL

4

15

45

 

Dari data penelitian yang lolos didanai tersebut,  sebanyak  20% nya telah menghasilkan HKI. Sampai dengan saat ini, metode yang dilakukan Bagian HKI UDINUS untuk mengetahui hasil penelitian yang berpotensi HKI adalah dengan cara  mengidentifikasi luaran para peneliti pada saat mereka di monev oleh lembaga sponsor penelitian. Metode tersebut dirasakan belum efektif karena Bagian HKI tidak mampu mengidentifikasi satu per satu luaran peneliti dari berbagai bidang disiplin ilmu, oleh karena itu untuk mengintensifkan dan meningkatkan jumlah perolehan HKI maka Bagian HKI UDINUS akan menjalankan program sosialisasi yang telah disusun seperti diatas.

  1. Strategi Perumusan Jenis HKI dan Komersialisasinya

Untuk mengidentifikasi jenis HKI yang disesuaikan dengan luaran peneliti maka Bagian HKI UDINUS akan bekerjasama dengan kelompok kepakaran. Kelompok kepakaran akan berperan dalam pemberian input dan bantuan pada Bagian HKI UDINUS dalam mengidentifikasi jenis-jenis penelitian yang berpotensi memperoleh HKI,  pengurusan pengajuan HKI, dan bagaimana mengoptimalkan peran SDM peneliti. Sedangkan untuk proses komersialisasi, Bagian HKI UDINUS akan bekerjasama dengan Ristek dalam memasarkan hasil-hasil penelitian yang telah memperoleh HKI.

Agenda